Menentukan warna cat rumah memang membuat dilema. Walau terkadang sudah menentukan konsep dari bangunan rumah agar lebih mudah mencari tetap saja memilih menjadi sesuatu yang sulit. Belum lagi untuk paduan warna yang akan digunakan untuk sentuhan akhir tampilan rumah.
Jika kamu memiliki rumah dengan konsep minimalis, kamu perlu hati-hati dalam memilih warna dan paduannya. Karena jika kamu salah memilih, itu bisa-bisa menghilangkan nilai estetika dari gaya minimalis yang kamu coba tampilkan dari konsep rumah kamu, loh.
Nah, daripada kamu bingung, yuk simak beberapa tips memadukan warna cat rumah minimalis yang tepat, cantik dan tetap estetik!
Baca Juga : Yuk! Mengenal Cat Rumah Yang Bagus Sesuai Zodiak Anda
Tips Warna Cat Rumah Minimalis Netral

Memiliki rumah minimalis merupakan tren saat ini, namun banyak orang yang salah dalam memilih paduan warna. Untuk kamu yang memiliki warna favorit tertentu yang ingin ditonjolkan, tips mengkombinasikan warna putih dan abu-abu bisa dengan warna favorit kamu yang berwarna kontras, bisa menjadi pilihan. Kamu bisa mengimplementasikan warna kontras favorit kamu tanpa mengurangi dominasi warna netral. Nah, itu dia tips agar kamu tetap bisa memiliki rumah minimalis dengan warna favorit kamu!
Tips Warna Cat Rumah Minimalis untuk Nuansa Hangat

Banyak orang yang mengidentikkan rumah yang bergaya minimalis dengan kesan yang dingin dan kaku. Padahal, kamu bisa memadukan dan memilih warna yang sesuai dengan nuansa yang ingin dihasilkan dari warna tersebut.
Jika kamu ingin memiliki rumah yang memberikan kesan yang lebih hangat. Warna-warna seperti coklat, krem, coklat muda, putih gading, dan palet warna sejenisnya bisa menjadi pilihan yang tepat untuk kamu hadirkan nuansa lebih hangat pada rumah minimalis kamu.
Tips Warna Cat Rumah Minimalis Pastel untuk Tampilan Lebih Kalem

Jika kamu ingin memiliki rumah minimalis dengan tampilan yang manis dan feminim. Ini dia tips pilihan warna feminim yang sesuai seperti warna violet, magenta, ataupun tosca juga bisa menjadi pilihan selain warna pastel untuk memberikan kamu kesan lebih manis.
Baca Juga : Warna Cat Rumah Yang Memiliki Kesan Elegan
Tips Warna Cat Rumah Minimalis Monokrom untuk Kesan Modern
Warna monokrom salah satu warna rumah minimalis yang banyak disukai dan sering digunakan. Jika kamu suka dengan warna-warna hitam dan putih, mungkin kombinasi warna putih, abu-abu, hingga hitam ini cocok untuk kamu yang ingin memiliki kesan lebih modern dan juga elegan pada rumah minimalis kamu.
Tips Warna Cat Rumah Minimalis yang Menyejukkan dengan Warna Langit
Ingin memiliki nuansa rumah yang menyejukkan seperti sedang melihat langit? Nah ini tipsnya, kamu bisa kombinasikan warna putih dan warna biru. Dan kamu juga bisa padukan dengan warna-warna natural seperti hijau tosca dan sejenisnya yang akan menambah kesan menyejukkan pada rumah minimalis kamu.
Baca Juga : Cat Rumah Minimalis Yang Jadi Tren Di Tahun 2021
Cat Rumah Minimalis yang Harus Kamu Coba!
Nah, itulah beberapa tips untuk nuansa cat rumah minimalis kamu. Dan yang terakhir jangan lupa untuk menyesuaikan dengan furnitur rumah kamu ya! Tak hanya itu jika kamu sedang mencari cat untuk rumah minimalis kamu, PFF Paint juga menyediakannya, lho! Ada beberapa varian cat yang bisa kamu pilih disesuaikan untuk rumah minimalis kamu seperti Cat Weather Fine, APP-37, Eco Fine, Silk Fine dan Nefolux. Tunggu apa lagi? Yuk, wujudkan rumah minimalis impian kamu bersama PFF Paint! Untuk katalog warnanya kamu bisa klik disini.